Kali ini saya membuat desain jersey untuk timnas Pantai Gading. Tim nasional sepak bola Pantai Gading, berjulukan Les Éléphants (Para Gajah), adalah tim yang mewakili Pantai Gading pada kejuaraan sepak bola internasional. Diperkuat pemain-pemain berbakat yang kebanyakan bermain di Eropa, terutama Perancis, Pantai Gading lolos ke Piala Dunia FIFA untuk pertama kalinya pada tahun 2006. Tim nasional Pantai Gading memenangkan dua pertandingan penalti dengan hasil tertinggi dalam ajang internasional - pada Piala Afrika 1992 mengalahkan Ghana dengan 11-10 dan perempat final Piala Afrika 2006, mengalahkan Kamerun dengan 12-11.
Desain jersey home ini terinspirasi dari jersey home timnas Pantai Gading pada Africa Cup of Nations 2012. Motif gajah saya gunakan untuk menunjukan bahwa Timnas Pantai Gading memiliki julukan Les Elephants.
Jersey Timnas Pantai Gading pada Africa Cup of Nations 2012 |
Untuk jersey away saya gunakan warna hijau full, dari baju sampai dengan kaos kaki. Namun saya tetap menggunakan warna oranye pada warna benang dan pada motif di kaos kaki.
0 komentar:
Post a Comment