Klub ini didirikan pada 1884 dengan nama Leicester Fosse, dan bermain di Fosse Road. Nama Leicester City baru digunakan pada tahun 1919.
Leicester City pindah ke Filbert Street pada tahun 1891 dan memainkan laga kandang mereka disana selama 111 tahun, dan pada akhirnya klub ini pindah ke Walkers Stadium pada 2002. Walkers Stadium berubah nama menjad King Power Stadium setelah King Power menjadi sponsor utama klub.
Jersey home ini menggunakan warna dominan biru. Tambahan warna emas pada jersey ini diterapkan pada beberapa bagian seperti pada bagian leher, garis pada pundak, dan bagian atas kaos kaki. Pada baju terdapat motif garis horizontal berwarna biru gelap.
Jersey away menggunakan warna dominan putih. Pundak menggunakan warna biru dengan outline berwarna emas. Pada bagian depan terdapat grafis asap berwarna biru. Kerah menggunakan kerah yang digunakan juga oleh Timnas Swiss pada Piala Dunia 2014. Celana dan kaos kaki menggunakan warna putih.
0 komentar:
Post a Comment